Japan International Cooperation Agency
Share
  • 日本語
  • English
  • Français
  • Espanol
  • Home
  • About JICA
  • News & Features
  • Countries & Regions
  • Our Work
  • Publications
  • Investor Relations

Berita Proyek

2010-05-26

PSBM: Diklat Perencanaan Pendidikan Agar Sekolah Lebih Terarah

Pelita-JICA terus melakukan berbagai kegiatan di tahun 2010 ini. Salah satunya Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) tentang Perencanaan Pendidikan yang dipusatkan di SMPN 1 Ciruas, Kabupaten Serang, 26 Mei 2010 yang diikuti sekitar 109 guru SMP dan MTs. Pada kesempatan itu hadir Sekretaris Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Serang, Kasi Kurikulum Kabupaten Serang, Pengawas SMP Dindik Kabupaten Serang, dan Konsultan Lapangan.

Tujuan pelatihan ini adalah agar sekolah bisa menyusun proposal yang baik untuk PELITA, serta memiliki sasaran dan konsep yang jelas mengenai pendidikan. Dalam pelatihan ini juga dijelaskan bagaimana menganalisa kondisi sekolah berdasarkan input, proses, dan output.

Analisa masalah pendidikan baik di sekolah dan tingkat kecamatan merupakan suatu keharusan. Dengan kata lain, sekolah harus bisa mengidentifikasi masalah mereka. Langkah pertama adalah membandingkan kondisi sekarang dengan kondisi yang ideal. Dari kesenjangan kondisi itu, sekolah harus bisa membuat skala prioritas untuk menemukan masalah yang paling penting. Terakhir, sekolah bisa membuat rencana tindakan. Melalui cara tersebut, kebijakan yang diambil sekolah bisa diarahkan untuk mencapai hasil yang baik.

Hal penting lainnya adalah harus ada pemahaman yang baik antara sekolah, kepala sekolah, guru, siswa, orang tua dan komite sekolah mengenai konsep sekolah yang baik.

Sejumlah guru pada acara itu sangat antusias. Salah satu guru yang berpartisipasi adalah Dedi Nurholis, guru MTSN Ciruas. “Pelita sangat bermanfaat bagi pengembangan kualitas siswa. Kami juga telah melakukan berbagai kegiatan di sekolah yang didanai oleh Pelita, seperti class meeting, maupun pelatihan peningkatan pemahaman bidang teknologi informasi,” kata Dedi Nurholis. (ADV)

PhotoPerkenalan Fasilitator Lokal kepada peserta pelatihan

PhotoPeserta mempresentasikan hasil diskusi

PhotoFasilitator Lokal memimpin diskusi kelompok dengan peserta pelatihan

PAGE TOP

Copyright © Japan International Cooperation Agency