Japan International Cooperation Agency
Share
  • 日本語
  • English
  • Français
  • Espanol
  • Home
  • About JICA
  • News & Features
  • Countries & Regions
  • Our Work
  • Publications
  • Investor Relations

Berita Dari Program

2009-11-19

Pelatihan Community Facilitator di Kabupaten Pohuwato, pada Tanggal 19 s/d 25 November 2009

PhotoAksi “Hijaukan Lautku” di Desa Maleo melalui penanaman bakau yang digagas oleh masyarakat dan CF

Mengingat begitu seringnya terjadi pembangunan di masyarakat yang tidak sesuai kebutuhan dan harapan, maka pada tanggal 19 s/d 25 November 2009, diselenggarakan Community Facilitator Training di Kabupaten Pohuwato yang bertujuan untuk membentuk dan menciptakan fasilitator-fasilitator masyarakat terlatih yang akan bermitra dengan masyarakat dan pemerintah dalam menyusun rencana pembangunan. Training yang difasilitasi oleh Ibu Susana Helena dari Yayasan Masyarakat Peduli, NTB dan Bapak Ashar karateng dari JICA CD Project ini, dihadiri oleh 25 peserta yang terdiri dari unsur Aktivis Pemuda dan LSM Lokal, Forum Perencana tingkat kecamatan, Perakilan Masyarakat Desa Maleo, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Bappeda. Berdasarkan evaluasi Pada akhir pelatihan, beberapa peserta mengungkapkan bahwa pelatihan yang diikuti beberapa hari ini, telah memberikan pengetahuan tentang pola pikir dan cara pandang mereka terhadap masyarakat. Selain itu, pola fasilitasi yang dilakukan selama ini sangat berbeda, dimana pada kegiatan-kegiatan sebelumnya mereka datang ke desa dengan membawa suatu program atau proyek.

PAGE TOP

Copyright © Japan International Cooperation Agency