Japan International Cooperation Agency
Share
  • 日本語
  • English
  • Français
  • Espanol
  • Home
  • About JICA
  • News & Features
  • Countries & Regions
  • Our Work
  • Publications
  • Investor Relations
  • Home
  • Countries & Regions
  • Asia
  • Indonesia
  • Rilis
  • Peluncuran Program SATREPS "Penguatan Ketahanan Hutan Tropis Berdasarkan Pengelolaan dan Pemanfaatan Sumber Daya Genetik yang Mampu Beradaptasi terhadap Perubahan Iklim"

Rilis

3 Oktober 2022

Peluncuran Program SATREPS "Penguatan Ketahanan Hutan Tropis Berdasarkan Pengelolaan dan Pemanfaatan Sumber Daya Genetik yang Mampu Beradaptasi terhadap Perubahan Iklim"

Photo

PhotoCourtesy photo oleh Humas UGM


Yogyakarta, 3 Oktober 2022, telah dilaksanakan peluncuran program Science and Technology Research Partnership for Sustainable Development (SATREPS) "The Project for Strengthening Tropical Forest Resilience based on Management and Utilization of Genetic Resources Capable of Climate Change Adaptation", yang bertempat di Universitas Gadjah Mada (UGM).

SATREPS adalah program penelitian bersama di bawah kerangka kerja sama teknis yang melibatkan berbagai peneliti di universitas serta pejabat pemerintahan dari institusi-institusi Jepang dan Indonesia, yang dibiayai oleh Japan Science and Technology Agency (JST) dan Japan International Cooperation Agency (JICA).

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan materi genetik yang memiliki kemampuan adaptasi dan produktivitas yang lebih tinggi terhadap perubahan iklim, yang dapat dimanfaatkan oleh para pemangku kepentingan di sektor kehutanan di Indonesia.

Pada acara ini, Okamura Kenji, Senior Representative dari Kantor Perwakilan JICA Indonesia menyampaikan, "Pemerintah Indonesia menekankan tentang pentingnya perhutanan sosial sebagai industri utama yang harus dipromosikan oleh masyarakat lokal dalam agenda pembangunan RPJMN 2020-2024. Selain itu, hal serupa tertuang juga di dalam Rencana Strategis Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk 2020-2024, yang mencakup tujuan "meningkatkan potensi ekonomi masyarakat lokal melalui perhutanan sosial" dan "respon perubahan iklim" yang bertujuan untuk mengurangi emisi GRK dan meningkatkan pendapatan pedesaan melalui perhutanan sosial. Kerja sama SATREPS baru dengan UGM ini sejalan dengan kebijakan Pemerintah Indonesia. Kami juga berharap nantinya terdapat efek sinergis dengan program pinjaman ODA lunak JICA lainnya, yaitu "Pengembangan Universitas Kelas Dunia dengan Semangat Kewirausahaan Sosial di Universitas Gadjah Mada" yang menargetkan pengembangan sumber daya manusia dan peningkatan fasilitas-fasilitas yang ada di UGM.

Photo


Detail Proyek adalah sebagai berikut;

Negara Republik Indonesia
Judul Penelitian The Project for Strengthening Tropical Forest Resilience Based on Management and Utilization of Genetic Resources Capable of Climate change Adaptation
Durasi 5 tahun (September 2022 sampai September 2027)
Lembaga Pelaksana Indonesia: Universitas Gadjah Mada (UGM)
Jepang: Japan International Research Center for Agricultural Sciences (JIRCAS)
Lokasi Lokasi Demonstration plot dan lokasi pengambilan sampel berada di Daerah Istimewa Yogyakarta, Pulau Kalimantan, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
Keluaran Proyek
  1. Menghasilkan metodologi reproduksi materi genetik dengan kemampuan adaptasi yang lebih tinggi terhadap perubahan iklim dan adaptasi dan produktivitas terhadap perubahan iklim yang lebih tinggi;
  2. Panduan untuk memperkenalkan materi genetik dengan kemampuan adaptasi iklim dan produktivitas yang lebih tinggi di lokasi yang sesuai;
  3. Mengklarifikasi efek peningkatan kualitas dari penanaman materi genetik dengan kemampuan adaptasi terhadap perubahan iklim dan produktivitas yang lebih tinggi terhadap lingkungan, ekonomi dan masyarakat;
  4. Laporan dari temuan dari Output 1, Output 2 dan Output 3.

Untuk informasi lebih lanjut:
Putri Dinanti Siahaan - Putri-siahaan.IN@jica.go.jp
Japan International Cooperation Agency (JICA)
Gedung Sentral Senayan II, Lt. 14, Jl. Asia Afrika No. 8

PAGE TOP

Copyright © Japan International Cooperation Agency